Alhamdulillah, segala puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan hidayah Nya kepada kita semua sehingga kita dapat berkarya di bidang pendidikan untuk mencerdaskan anak bangsa. Pendidikan adalah modal utama bagi suatu bangsa dalam upaya meningkatkan kualitas sumberdaya manusia yang dimilikinya. Sumberdaya manusia yang berkualitas akan mampu mengelola sumber daya alam dan memberi layanan secara efektif dan efisien untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Oleh karena itu, hampir semua bangsa berusaha meningkatkan kualitas pendidikan yang dimilikinya. Pada dasarnya peningkatan kualitas pendidikan berbasis pada sekolah. Sekolah merupakan basis peningkatan kualitas, karena sekolah lebih mengetahui masalah yang dihadapi dalam meningkatkan kualitas pendidikan.
Dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan tersebut, maka SMK Negeri 6 Semarang mendirikan LSP-P1 (pihak pertama ) yang mempunyai komitmen membangun dan memelihara kompetensi peserta didiknya. LSP P1 SMK Negeri 6 Semarang merupakan LSP Lembaga Pendidikan & Pelatihan dalam upaya merealisasikan Kebijakan Mutu LSP P1 SMK Negeri 6 Semarang yaitu:“Memberikan pelayanan prima kepada pelanggan melalui penerapan sistem manajeman mutu LSP P1 SMK Negeri 6 Semarang , Pedoman BNSP 201/ISO 17024 untuk LSP Lembaga Pendidikan & Pelatihan”
Kami berharap bahwa dengan adanya LSP P1 di SMK Negeri 6 Semarang ini dapat membawa manfaat bagi dunia pendidikan Indonesia pada umumnya dan di SMK Negeri 6 Semarang pada khususnya, serta dapat terus meningkatkan kualitas pendidikan sehingga pada saatnya nanti dapat sejajar dengan negara-negara maju dan berkembang lainnya